Friday, March 18, 2016

Wisata ke pulau Weh ( sabang )



Sabang merupakan kota kecil yang berada di Pulau Weh yaitu pulau yang berada di ujung paling barat Indonesia, Kota Sabang ini dapat dicapai dengan kapal ferry atau kapal cepat dari Banda Aceh, selain itu disini juga tersedia Bandara Maimun Saleh. Kota Sabang di Pulau Weh ini menawarkan beragam wisata bahari juga beberapa tempat peninggalan sejarah yang bisa anda nikmati, berikut ini tempat wisata di Sabang yang bisa anda kunjungi.

Bagaimana cara Menuju Ke sabang ??? 
Untuk mencapai Pulau Weh alternatifnya melalui jalur udara dan jalur laut.
Penerbangan via Garuda Indonesia setiap hari Rabu, Jum'at dan Minggu. Jadwal keberangkatan Sabang - Medan pada pukul 10:40 dan tiba pukul 12:10. Untuk keberangkatan Medan - Sabang pada pukul 08:50 dan tiba pada pukul 10:10.
Pelabuhan penyeberangan dari Banda Aceh adalah Ulee Lheu dan pelabuhan penyeberangan Sabang adalah Balohan. Ada 2 jenis angkutan jalur laut yaitu Kapal Motor Express dan Ferry.

Kapal Motor Express (lebih familiar dengan sebutan "kapal cepat") dioperasikan oleh pihak swasta dengan armada KM Bahari 3 dan KM Cantika 89, dengan jarak tempuh 45 menit. Kapal cepat hanya melayani penumpang saja.


Ferry (lebih familiar dengan sebutan "kapal lambat") dengan operator pihak ASDP melayani angkutan penumpang dan kendaraan dengan jarak tempuh ± 1,5 - 2 jam.

Jadwal Terbaru Keberangkatan/Kedatangan Kapal Penumpang Penyeberangan
Sabang - Banda Aceh (Pelabuhan Balohan - Ulee Lheue).
Kapal Ke Sabang
KM. EKSPRESS BAHARI 


PULO RUNDO


KMP.BRR



SHARE THIS

Author:

Facebook Comment